Halaman

Rabu, 03 Juni 2015

Ion Kompleks Karbonatotetraaminkobalt(III)


Percobaan I
Ion Kompleks Karbonatotetraaminkobalt(III)

I.                    Tujuan Percobaan
Mempelajari cara pembuatan, cara pemurnian dan karakterisasi ion kompleks (Co(NH3)4CO3)+
II.                  Pendahuluan
Suatu ion kompleks dapat didefinsikan sebagai ion yang tersusun dari atom pusat yang mengikat secara koordinasi sejumlah ion atau molekul netral. Ion atau molekul netral sebagai spesies yang terikat pada atom pusat dalam suatu ion kompleks biasanya dinamakan ligan. Spesies ini memiliki satu pasang atau lebih electron bebas dan berperan sebagai donor pasangan elektron pada pembentukan ikatan koordinasi.
Dalam percobaan ini, ion kompleks (Co(NH3)4CO3)+ akan dibuat dari senyawa asal garam kobalt, Co(NO3)2.6H2O. Apabila dilarutkan dalam air garam ini akan ada dalam bentuk ion kompleks (Co(H2O)6)2+ dan ion NO3-. Pada prinsipnya pembuatan ion kompleks tersebut melibatkan proses penggantian ligan H2Odengan ligan NH3 yang diikuti dengan oksidasi atom pusat dari Co2+ menjadi Co3+. Dalam pelaksanaannya pembentukan ion kompleks (Co(NH3)4CO3)+ ini dilakukan dengan mereaksikan Co(NO3)2.6H2O , NH4OH dan NH4CO3 dalam medium air dan diikuti oksidasi dengan H2O2.
Suatu kenyataan bahwa senyawa (Co(NH3)4CO3)NO3 merupakan Kristal yang agak larut dalam air, maka cara rekristalisasi tidak dapat digunakan dalam pemurnian hasil percobaan ini. Selanjutnya karakterisasi senyawa yang dihasilkan akan dilarutkan dengan mempelajari kelakuan hantaran listrik larutan senyawa yang dihasilkan tersebut.

Sumber : Buku Petunjuk Praktikum Kimia Anorganik II, Lab. Kimia Anorganik, FMIPA UGM, Yogyakarta


Tidak ada komentar: